KONI Sulteng– Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat memiliki terobosan multievent olahraga tingkat nasional guna menambah Pekan Olahraga Nasional (PON) yang digelar setiap 4 tahun sekali. Multievent olahraga terobosan tersebut antara lain Pekan Olahraga Bela Diri Nasional/ Indonesia Martial Art Games (IMAG), Pekan Olahraga Pantai Nasional/ Indonesia Beach Games, Pekan Olahraga Indoor Nasional dan PON Remaja.
Suksesnya salah satu multievent terobosan, yakni IMAG pertama di Bogor-Bekasi tahun 2023 mengundang ketertarikan beberapa daerah calon tuan rumah. Pasalnya, kabupaten/kota yang menjadi tuan rumah multievent dua tahunan terobosan KONI Pusat akan mendapatkan dampak positif dari Sport Tourism dan Sport Industry berkat kegiatan olahraga.
Kabupaten Banggai dan Tojo Una-Una di Sulawesi Tengah siap menjadi tuan rumah Indonesia Beach Games pertama yang akan diselenggarakan paling cepat 2025. Hal tersebut disampaikan Ketum KONI Sulteng Nizar Rahmatu saat menghadap ke Ketum KONI Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman pada 18 Maret 2024. Nizar optimistis akan adanya dukungan pemerintah daerah dan swasta untuk sukseskan IBG tahun 2024.
“Ini harus dipersiapkan dengan sangat baik agar dari sisi penyelenggaraan event olahraga berhasil, dari sisi Sport Tourism dan Industry bermanfaat bagi tuan rumah,” kata Marciano sembari mengapresiasi keseriusan Gubernur dan KONI Sulteng, juga Bupati Banggai dan Tojo Una-Una.
“Dalam tahap perencanaan harus lebih baik, kita harus lihat cabang olahraga mana yang dipertandingkan,” sambung Ketum KONI Pusat. Nantinya, KONI Pusat akan memberikan masukan-masukan terkait cabor yang dipertandingkan.
Waketum I KONI Pusat Mayjen TNI Purn Dr.Suwarno dan Kabid Binpres Gugun Yudinar segera menggelar rapat guna memberikan masukan cabor yang akan dipertandingkan. Dijelaskan juga bahwa multievent terobosan yang digelar setiap dua tahun itu memprioritaskan cabor Olimpiade yang bisa digelar di laut dan juga cabor non-olimpiade.