DONGGALA- Persipal Palu tampil sebagai juara Piala Soeratin U17 2023 Zona Sulawesi Tengah. Pada laga final yang dimainkan di lapangan PS Primatama Guntarano,Kamis (9/2/2023) petang, skuad yang diarsiteki coach Andil Andika ini memang tipis 1-0 atas Palu Putra.
Meski tampil sebagai juara, Persipal Palu justru mendapat perlawanan alot dari Palu Putra. Di babak pertama saja Palu Putra lebih agresif dalam menciptakan serangan ke jantung pertahanan Persipal yang dikoordinir kapten tim, Rizky Maulana. Bahkan Palu Putra nyaris saja unggul saat sundulan jarak dekat Rianza melenceng tipis diatas mistar gawang Persipal.
Begitupun di babak kedua, Palu Putra juga mendapat satu peluang emas namun sepakan plesing M Akbar yang sudah berdiri bebas juga melenceng tipis.
Laga yang secara keseluruhan berjalan seimbang ini berubah petaka bagi Palu Putra saat aksi luar biasa Seva Lala yang memotong bola dengan sepakan akrobatiknya mengecoh kiper Alamsyah dan membuat Persipal Palu unggul 1-0 di menit ke-76.
Waktu yang tersisa 4 menit menuju akhir tidak cukup bagi Palu Putra yang mencoba bermain dengan umpan panjang . Hingga berakhirnya pertandingan Persipal Palu mempertahankan skor 1-0.
Head coach Palu Putra, Agung Fitrayanto menyesali serangan – serangan yang dihasilkan anak didiknya gagal menjadi gol.
“Secara mentalitas ada beberapa pemain yang belum siap main di final. Kami lengah di penghujung laga. Tapi secara keseluruhan kami bisa ungguli Persipal sejak babak pertama . Tapi banyak peluang yang tidak bisa diselesaikan. Di babak kedua Persipal justru bisa bangkit dan cetak gol.
Harapan ke depan pemain akan jauh lebih berkembang dan lebih baik lagi dan harus mengerti bahwa kalah di kegiatan apapun pasti itu tidak enak,” terang Agung.
Dengan hasil tersebut , Palu Putra gagal memutus rekor Persipal sebagai juara bertahan Piala Soeratin U17 Zona Sulawesi Tengah. (Iss/ Media Center KONI Sulteng)